Jumat, 06 September 2024

Belajar batik di Desa Wisata Wukirsari

Desa wisata Wukirsari menjual paket edu wisata batik. Belajar batik tulis di atas media 30 x 30 Cm dengan durasi 1 hingga 2 jam. Pesrta datang di lokasi langsung memasuki ruangan atau di joglo utama untuk diberi pengarahan serta diberi penjelasan seputar tata cara membatik. Disinggung pula sedikit tentang sejarah batik di Giriloyo, Wukisari, Imogiri, Bantul, Yogyakarta. Peserta belajar batik atau wisatawan diber sepotong kain yang telah ada desainnya. Jadi mereka tinggal menyanting. Jika tidak suka dengan desain yang telah ada, maka wisatawan/peserta bisa mendesain sendiri di balik kain dengan pensil, kemudian langsung bisa dibatik dengan dibantu oleh seorang pendamping dari dessa wisata Wukirsari (Pengrajin lokal). Lima peserta menggunakan satu kompor, satu wajan dan didampingi 1 pengrajin. Selama berlajar batik kalian boleh bertanya tanya tentang bagaimana caranya membatik, bagaimana jika kainnya ketetsan lilin dan sebagainya. Setelah selesai membatik, kemudian kain diproses pewarnaan dengan pewarna sintetis oleh tim pewarnaan dari desa wisata wukirsari. Namun, jika peserta/wisatawan ingin mencoba proses pewarnaan tentu saja dengan senang hati dipersilhkan. Selesai pewarnaan, menunggu batik kering peserta bisa jalan jalan di sekitar lokasi belajar batik, atau bisa mengunjungi showroom batik di sayap kanan joglo utama. Di sana dipajang produk produk pengrajin batik dusun Giriloyo. Produk yang ada kebanyakan kain batik tulis klasik baik warna alam mapun warna sintetis. Motifnya pun cantik cantik, klasik dan berwibawa. Jika berminat bisa langsung dibeli "karena memang dijual" hahhaaa... Harganya pun sudah tertera di setiap helai kain. Mahal? pasti.. karena barang bagus tak ada yang murah. Setelah kain hasil belajar batik kering bisa dibawa pulang sebagai sovenir.

 

Rabu, 04 September 2024

Paket Wisata Wukirsari

Paket belajar membatik. Durasi 1-2 jam di atas media kain 30 x 30 Cm.  Beaya per pax/peserta. 



Jumlah Beaya/@
1-5 pax 250K*
6-10 Pax 50K
11-25 Pax 40K
26-40 Pax 35 K
41-249 pax 30K
250 Pax 25K
TAPLAK MEJA 250K*
*: beaya minimal = lima atau satu orang sama saja dikenakan Rp. 250.000,-

Kamis, 20 Januari 2022

Kursus Batik Tulis Warna Alam

Kursus Batik Tulis
Batik tulis kini semakin mendunia. Banyak wilayah di Indonesia mulai mengembangkan batik tulis.  Bahkan di beberapa wilayah di Yogyakarta membuka kursus batik tulis. Ada juga ya ng membuka kursus batik tulis warna alam. Karena warna alam saat ini banyak digemari oleh wisatawan mancanegara. 

Kursus batik tulis sangat membantu bagi pemula yang ingin mengembangkan batik tulis. Karena dalam kursus batik tulis diajarkan teori baik teori batik tulis maupun teori pewarnaan alam. 

Pengenalan alat dan bahan batik tulis dan pengenalan bahan pewarnaan alam dan bagaimana caranya mengexsplore zat warna tersebut. 

Salah satu tempat kursus batik tulis yang ada di Yogyakarta adalah Batik Sekar Kedhaton. Beralamat di Giriloyo Wukirsari Imogiri Bantul Yogyakarta.

WA. 081215069703

Kursus Batik Tulis durasi 16 Jam pertemuan

Minggu, 19 September 2021

Belajar Batik Tulis

Belajar Batik Tulis
 Yuk belajar batik tulis di Batik Sekar Kedhaton Giriloyo. Beaya murah dan sangat terjangkau.

Apa saja yang perlu dipersiapkan untuk bisa ikut belajar batik di Baik Sekar Kedhaton Giriloyo..?

yang perlu disipakan pertama adalah niat. Niat benar-benar untuk belajar dan untuk bisa membuat batik. ini penting, karena segala sesuatu tanda diniati dengan tulus maka akan sia sia hasilnya. Dan biasanya tidak berkah.

Yang kedua adalah mental. Mental pantang menyerah dan tidak mudah putus asa adalah juga merupakan hal penting untuk sebuah usaha. 


Kamis, 29 Agustus 2019

Canting Batik

Ada beberapa alat yang digunakan untuk membuat batik tulis. Salah satunya adalah Canting Batik. Canting adalah alat yang digunakan untuk menorehkan cairan lilin panas pada media kain-mori. 
Canting Batik Tulis ini terdiri dari tiga komponen-bagian yang masing-masing mempunyai fungsi atau peranan. tiga komponen tersebut adalah:
  1. Gagang: yang terbuat dari kayu maupun bambu. berfungsi untuk pegangan (bagian yang harus dipegang saat membatik)
  2. Nyamplung : terbuat dari tembaga maupun kuningan. fungsinya untuk menampung cairan lilin panas.
  3. Carat : terbuat dari tembaga maupun kuningan. Fungsinya untuk keluarnya cairan lilin panas saat ditorehkan pada media kain-media batik lainnya.
Bentuk Canting Batik Tulis: 


Selasa, 27 Agustus 2019

Kulit Kayu Mahoni Sebagai Bahan Pewarnaan Alami.

Ekstrak dari Kulit Kayu Mahoni bisa digunakan untuk pewarnaan tekstil - batik yang menghailkan warna coklat atau coklat kemerahan, bahkan coklat kehitaman tergantung fixer (pengunci yang digunakan). Ambil kult kayu mahoni kering, dipotong-potong kecil lalu timbang 1 Kg bahan-kulit kayu mahoni. Rebus 1 kg kulit kayu Mahoni dengan 10 lier air dengan api panas hingga rebusan tadi menjadi kira kira setengahnya (5 liter).  Kemudian tunggu larutan warna menjadi dingin, baru kemudian setelah dingin disaring lalu digunaaan untuk pewarnaan. Info/kontak WA:
081215069703  #kursusbatik #batiksekarkedhaton

Senin, 29 April 2019

PEMBUATAN LARUTAN FIKSASI UTUK WARNA ALAM


Pada akhir proses pewarnaan alam, ikatan antara zat warna alam yang sudah terikat oleh serat masih perlu diperkuat lagi dengan garam logam seperti tawas (K (SO4)2), kapur (Ca (OH)2) dan tunjung (FeSO4). Selain memperkuat ikatan, garam logam juga berfungsi untuk mengubah arah warna ZWA, sesuai jenis garam logam yang mengikatnya.
Pada kebanyakan warna alam, tawas akan memberikan arah warna yang sesuai dengan warna aslinya, sedangkan tunjung akan memberikan arah warna lebih gelap/tua.
Pada pewarnaan dengan indigo, fiksasi yang digunakan ialah dengan larutan air cuka 0,5 ml/l dengan ditambahkan 1 buah jeruk nipis/ 20 l.

Semoga bermanfaat bagi para pembaca, terlbih bagi yang memmbutuhkan.
konsultasi gratis seumur hidup. WA. 081215069703 #batiksekarkedhaton
#kusrusbatik 
#batik_course #privatbatik



Sabtu, 20 April 2019

MORDANTING dan FIKSASI UNTUK WARNA ALAM


PROSES MORDANTING
Kain sebelum dibatik jika ingin diproses dengan Zat Warna Alam sebaiknya diproses mordan terlebih dahulu. Hal ini dlakukan agar zat warna alam yang menempel pada kain tidak cepat pudar.
Resep mordanting untuk 500 gram kain katun.
  1. Kain direndam dalam larutan 2 gram/liter air dan TRO selama semalam.
  2. Cuci bersih.
  3. Rebus dalam air yang mengandung 100 gram tawas dalam soda abu (30 gram) selama 1 jam.
  4. Keringkan dan siap di warna alam.
CARA PEWARNAAN DENGAN ZWA INDIGO
  1. Kain yang sudah dibasahi dicelupkan pada zat pewarna bersuhu dingin,
  2. Kemudian dijemur di tempat yang teduh dan dalam keadaaan setengah kering, celup berulang-ulang hingga sesuai ketuaan warna yang dikehendaki (minimal 5 x).
  3. Setelah kering , kain tersebut di fiksasi dengan (larutan air cuka + jeruk nipis).
  4. Cuci bersih dan jemur di tempat sejuk dan tidak terpapar sinar matahari.
PEMBUATAN LARUTAN FIKSASI
Pada akhir proses pewarnaan alam, ikatan antara zat warna alam yang sudah terikat oleh serat masih perlu diperkuat lagi dengan garam logam seperti tawas (K (SO4)2), kapur (Ca (OH)2) dan tunjung (FeSO4). Selain memperkuat ikatan, garam logam juga berfungsi untuk mengubah arah warna ZWA, sesuai jenis garam logam yang mengikatnya.
Pada kebanyakan warna alam, tawas akan memberikan arah warna yang sesuai dengan warna aslinya, sedangkan tunjung akan memberikan arah warna lebih gelap/tua.
Pada pewarnaan dengan indigo, fiksasi yang digunakan ialah dengan larutan air cuka 0,5 ml/l dengan ditambahkan 1 buah jeruk nipis/ 20 l.

Info: WA. 081215069703

Senin, 11 Februari 2019

INDIGOSOL : Pewarna Untuk Batik


Zat Warna sintetis termasuk dalam zat warna Bejana yang larut dalam air. Pada  proses pencelupan tekstil-batik memerlukan dua (2) tahapan, yaitu pencelupan ke dalam zat warna dan pencelupan ke dalam zat pembangkit warna (larutan asam-HCL).
Zat pendukung yang diperlukan pada pencelupan dengan zat warna Indigosol adalah Natrium Nitrit. Zat warna jenis ini mempunyai sifat: dapat larut dalam air panas dan tidak memerlukan zat pelarut tertentu, mempunyai ketahanan luntur yang baik, mudah dipakai/praktis.

Jenis Zat Warna Indigosol sangat beragam, di antaranya adalah:
Indigosol Gelb U         : Kuning Muda
Indigosol Yellow IGK : Kuning
Indigosol Yellow IRK : Kuning Tua
Indigosol Green 13 G  : Hijau Muda
Indigosol Green IB      : Hijau
Indigosol Blue O4B    : Biru Muda
Indigosol Gre IBL       : Abu-abu
Brown IBR                  : Coklat Muda
Brown IRRN               : Coklat
Pink R                          : Merah Muda
Rose IR                        : Merah
Orenge HR                  : Orange
Violet ARR                  : Ungu Muda
Violet 2 K                   : Ungu
Violet ABBT                : Ungu Tua

RESEP PENCELUPAN ZAT WARNA INDIGOSOL

Zat warna Indigosol Brown IRRD         : 10 g
Natrium Nitrit                                    : 20 g
Air panas mendidih                            : ½ liter
Air dingin                                          : 3 liter

CARA PELARUTAN
Indigosol ditaruh di gayung, masukkan air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai jernih
Masukkan air dingin sambil diaduk rata
Masukkan natrium nitrit sambil daduk rata
Larutan siap digunakan.

Setelah kain dimasukkan ke dalam larutan zat warna indigosol  maka segeralah dibentangkan di bawah sinar matahari dengan cara dibolak-balik hingga timbul warnanya.  Selanjutnya difiksasi (dikunci) warnanya dengan memasukkan ke dalam larutan asam klorida (HCL) 50 cc ke dalam air dingin 5 lt dan dibolak-balik hingga rata, kemudian dicuci dan direndam sebentar ke dalam air netral.

Senin, 19 Februari 2018

Logo Batik Sekar Kedhaton

LOGO BATIK SEKAR KEDHATON GIRILOYO
Betapa pentingnya sebuah Logo dalam dunia bisnis atau perusahaan. Logo juga termasuk salah satu Brand maupun Identitas lembaga, instansi, perusahaan maupun organisasi agar mudah dikenal publik. Karenanya, logo hendaknya didesain yang  menarik dan mudah diterjemahkan oleh publik baik filosofi maupun makna yang terkandung di dalam logo tersebut.
Yang perlu diingat dalam membuat logo adalah perlu adanya ide yang unik yang lain dari pada logo lainnya, karena seperti telah ditulis diatas bahwa logo tersebut merupakan identitas suatu perusahaan maupun lembaga kita. Seperti perusahaan pada umumnya, Meski cukup sederhana Batik Sekar Kedhaton Giriloyo meski belum sebesar perusahaan yang ada tapi sudah memiliki logo sebagai lambang, identitas, karakter perusahaan agar mudah dikenal oleh Publik. inilah logo Batik Sekar Kedhaton sebagai identitas perusahaan Batik yang berada di dusun Giriloyo, Wukirsari, Imogiri, Bantul, Yogyakarta. 

Label

Batik Tulis Giriloyo (10) Batik Giriloyo (8) Batik (5) Batik Warna Alam (5) Warna alam (5) Belajar Batik (4) Batik Tulis (3) Indigo (3) Motif Batik (3) Motif Sidoasih (3) Produk Batik (3) Batik Bantul (2) Batik Klasik (2) Budaya Batik (2) Fiksasi (2) Gazebo Batik Giriloyo (2) Jogja Fashion Week (2) Pewarnaan Alam (2) Pringgondani (2) Sido Mukti (2) Wahyu Temurun (2) Wahyutemurun (2) Zat Warna Alam (2) Baju Batik (1) Bantul (1) Bantul Exspo (BE) 2012 (1) Batik Solo (1) Batik ACEH (1) Batik Cap (1) Batik Sutera (1) Batik Tulis Girilyo (1) Batik Tulis Motif Tambal (1) Batrik Giriloyo (1) Belajar Batik Tulis (1) Biru Indigo (1) Buku Belajar Batik (1) Clean Batik (1) Corak Batik (1) Desa Wisata (1) Fashion carnival (1) Filosofi Batik (1) Giriloyo Batik Village (1) Gondorukem (1) Guru Batik (1) JFW 2012 (1) Kampung Batik Tulis (1) Kemeja Batik (1) Kursus batik tulis (1) Larutan Fiksasi (1) Leraning Batik (1) Lomba Foto (1) Makam Sultan Agung (1) Makam Sultan Agung (1) Mesin Pewarna Batik Feeder (1) Motif Minimalis (1) Nglorod Batik (1) Ornamen (1) Ornament Isen (1) Paket Wisata (1) Pameran Dagang (1) Pasta Indigo (1) Pembuatan batik (1) Peragaan Busana (1) Perajin Batik Giriloyo (1) Pola Batik. (1) Pola Ornamen (1) Privat Batik Tulis (1) Produk (1) Produk Batik Tulis (1) Proses Warna Alami (1) Ragam Hias (1) Rahardi Ramlan (1) Ramah Lingkungan (1) SMU 1 Sewon (1) Sebuah Harga Produk (1) Sejarah (1) Sejarah Motif Batik (1) Sejarah Motif Batik Kraton (1) Semen Gurdo (1) Seni Kriya (1) Sentra Batik (1) Sentra Batik Giriloyo (1) Sentra batik tulis giriloyo (1) Sido Asih (1) Sido Luhur (1) Sido Mukti.Warna alam (1) Tpis. (1) Truntum Motif (1) Upaya Pelestarian batik Tulis (1) Warisan Budaya (1) Wisata Batik Giriloyo (1) YAKKUM (1) batik Course (1) batik Jogja (1) batik ramah lingkungan (1) batik sekar kedhaton.giriloyo (1) batik tulis warna alam (1) canting batik (1) canting tulis (1) ekstraksi (1) indigosol.warna batik (1) kelas privat (1) kulit kayu mahoni (1) kursusbatik (1) logo (1) membatik (1) motif kalsik (1) motif klasik (1) motiftradisional (1) pasar wisata (1) pengrajin batik tulis giriloyo (1) proses batik (1) sekar jagad (1) sisik Melik (1) warna sintetis (1) wword craft council (1)